Perbandingan format 7z dengan Zip

Perbandingan format 7z dengan Zip


Sudah menjadi permasalahan umum bahwa kompresi memang dibutuhkan dalam masalah ukuran file baik untuk menjadikan satu agar semua file tidak berantakan dan juga membuat ukuran mengecil.

Pengamatan kecil-kecilan yang saya lakukan namun sangat berguna bagi para downloaders adalah ukuran yang besar dapat mempengaruhi cepat lambatnya download suatu file. Nah untuk Ericovamili kali ini saya suguhkan hasil reportase saya kenapa saya lebih suka menggunakan format 7z yang mana aplikasi untuk 7z adalah open source dan dapat dipakai secara bebas serta mendukung format zip,rar,tar,dan lainnya.

Terlihat beberapa file awal terdiri dari 2 file dan 1 folder,dalam folder berisi 2 file notepad,masing-masing berukuran 1KB.Sedangkan diluar itu terdapat file zip berukuran 1KB serta file excel berukuran 7MB-an.

Pertama saya tinggal mengompres menggunakan format 7z dan didapat hasil kompresan sebesar 132KB, sedangkan file Zip masih besar 616KB ! wow sungguh besar perbandingannya meskipun besa 500KB-an. Namun ini mempengaruhi size media penyimpanan anda.

Itulah sebabnya kenapa saya selalu memperbaiki komputer/laptop selalu memberikan 7z yang telah mensupport banyak file kompresi, disamping freeware namun juga ringan 🙂

note : ukuran hasil kompresi bergantung file anda.

Selamat mencoba.

Mengenai Mekatronika

Sebuah pelajaran baru yang saya petik dalam dunia elektro yaitu mekatronika. Suatu bidang yang menggabungkan elektronika dan sistem mekanik yang saya pelajari setelah membaca buku Belajar Sendiri Membuat Robot Cerdas karangan Widodo Budiharto.

Mekatronika adalah penggabungan sistem kontrol mikroprosesor, sistem listrik,dan mekanik untuk menghasilkan sebuah sistem yang kompak dan solid. Contohnya kamera otomatis, suspensi pada mobil dan sistem otomasi pabrik yang telah menggunakan kecerdasan buatan (artificial inteligence)

Interior Tunjungan Plaza

Interior Tunjungan Plaza



Pemandangan berbeda yang membuat saya sedikit terkejut dengan Toilet dari TP (Tunjungan Plaza) pasalnya beberapa saat yang lalu ketika saya ke toilet tidak semewah ini. Cukup puas saya meskipun harus membayar Rp.1000 untuk mampir ke toilet untuk buang air kecil. Beda dengan Toilet dari mall lain yang juga menerapkan harga Rp.1000 tapi interiornya tidak “semewah” ini. Kondisi nya pun nyaman dan bersih. Saya belum mencoba toilet yang lainnya di Tunjungan Plaza apakah juga sama dengan toilet yang ini. Perlu diketahui bahwa ini toilet yang deketnya Guess.

Dari “panggon (tempat)” untuk buang air kecil sampai wastafel untuk cuci tangan sudah menggunakan teknologi sensor dimana tidak ada tombol untuk menekan air tapi menggunakan sensor yanguntuk tempat buang air kecil akan menyiram otomatis ketika anda selesai buang air kecil. Wastafel pun juga beda terutama interior dengan paduan permainan artistic kaca dengan tempatnya yang “memblenduk (bergelombang)”. Tidak ada ruginya jika mall yang lain juga menerapkan konsep yang sama seperti TP (Tunjungan Plaza) yang sudah bertata artistic modern minimalis.

Pasar Malem Tjap Toenjoengan

Pasar Malem Tjap Toenjoengan

Jumat malam (14 Agustus 2008) saya bersama teman-teman pahlawan Surabaya setelah mengahadiri acara Esia LifeStyle bekerjasama dengan Hardrock FM meluncur ke TP (Tunjungan Plaza) tepatnya sebelah parker valet TP4. Dari jalan utama sudah terlihat atribut-atribut tojoehbelasan dengan rumbai-rumbai ala kampoeng. Beberapa stan untuk komunitas seperti stan milik kami (TuguPahlawanCom Komunitas Blogger Surabaya), Flexter, Surabaya Toys Community yang di stan nya di pamerkan gundam,sakura dan mainan lainnya, Reptilia yang beratraksi dengan ular-ular yang membuat anak kecil sedikit ngeri-ngeri,Lomography yang menampilkan kendaraan jaman dulu, illustrator dan comic Surabaya, serta banyak stan makanan yang khas menjual makanan dan minuman rakyat/jajanan pasar,stan telkomspeedy, dan mi sedap dari Indofood pun juga ikut memeriahkan acara ini.

Pada panggung utama tepat di depan replika bangunan kuno jaman jadul (jaman dulu) dimana xcool (acara yang dihelat oleh SBO TV) yang menampilkan cool performance dari mentalist,magician,pantomime,kulintang dan angklung,brekadance,capoeira,cheerleader,band sekolah,yosakoi, dan lainnya.

Satu hal yang menarik perhatian saya, di sebelah stan lomography adalah stan dari para sepeda kuno jadul, diperlihatkan berbagai macam sepeda jaman bahuela (jaman dulu) sepeda yang bisa berbunyi seperti sirine jika dipancal (digenjot), bapak-bapak yang menggunakan baju jaman colonial dan saya sempat berfoto dengan salah seorang yang berpakaian colonial dengan atribut pedang dan senata brand MP5Navy.

Acara disini (Spirit of X-cool) berlangsung meriah dan dikemas menarik seperti stan makanan minuman yang tak kunjung sepi dan banyak peminat kuliner yang memanfaatkan momen ini untuk mencari jajanan yang mereka mau.Penonton yang menikmati acara ini pun memenuhi panggung. Sungguh acara yang sangat menarik menjelang hari kemerdekaan Republik tercinta kita Indonesia.

Ganti Template

Ganti Template

Akhirnya template dari http://ericova.blogspot.com berganti juga setelah selama 4 tahun awal saya ngeBlog tahun 2005. Teplate awal yang berkonsep coklat dan sedikit artistic abstrak kemudian ganti theme lagi dari Charcoal, namun karena tidak kompatibel karena ada kesalahan penempatan disana sini yang akhirnya kembali ke template yang coklat.

Sekarang template yang saya gunakan berasal dari Mas Isnaini yang terdapat 3 kolom dan simple. Load yang harus dilakukan oleh web pun lebih ringan dan tidak berat karena gambar hanya sedikit yang perlu di load. Semoga Ericovamili (sebutan untuk pembaca setia Ericova blog) dapat menikmati theme yang baru.